Friday, November 25, 2011

Orang Besar Dalam Hidupmu

Ada yang mengatakan hidup adalah perjalanan. Hidup adalah perpaduan antara kesendirian dan kebersamaan. Pada saat kita menyendiri, terkadang
'beterbanganlah' segala impian, khayalan dan harapan.

Pada saat kita menyendiri, kenangan masa lalu terkadang kembali menghampiri. hadir kembali dalam wujud kenangan.

Bila kamu rindu ingin saat kebersamaan dengan orang-orang terkasih, berarti kamu mulai menyadari bahwa dia, dia, dia, mereka semua, adalah bagian penting dalam sejarah hidupmu.

Seperti kilau embun pagi yang menyejukkan hati.

Saturday, November 19, 2011

Doa Lagi Jatuh Cinta


Do'a Maksa nih...



Ya Tuhan… kalau dia jodohku, dekatkanlah. Kalau dia bukan jodohku, tolong dicek lagi ! Mungkin salah baca.

Ya Tuhan… kalau dia jodohku dekatkanlah, kalau dia bukan jodohku, jodohkanlah, tapi kalau dia sudah kau jodohkan dengan orang lain, putuskanlah, dan jodohkan ia denganku..

Ya Tuhan… kalau dia jodohku, dekatkanlah. Kalau dia bukan jodohku, Tolong dibantu yak! Bimsalabim jadi apa prok 3x!

Ya Tuhan… kalau dia jodohku, dekatkanlah. Kalau dia bukan jodohku, masak tega sih, Engkau kan maha Penyayang, ayolah Tuhan...!

hehehe......




Ini edisi lengkapnya:

Ya Tuhan, kalau dia memang jodohku,
Dekatkanlah…
Tapi kalau bukan jodohku,
Jodohkanlah…
Jika dia tidak berjodoh denganku,
Maka jadikanlah kami jodoh…
Kalau dia bukan jodohku, jangan sampai dia dapat jodoh yang lain,
selain aku.
Kalau dia tidak bisa di jodohkan denganku,
Jangan sampai dia dapat jodoh yang lain,
Biarkan dia tidak berjodoh sama seperti diriku.
Dan saat dia telah tidak memiliki jodoh,
Jodohkanlah kami kembali.
Kalau dia jodoh orang lain,
Putuskanlah! Jodohkanlah dengan ku.
Jika dia tetap menjadi jodoh orang lain,
Biar orang itu ketemu jodoh dengan yang lain,
Dan kemudian Jodohkan kembali dia dengan ku.
“Amin…”

Note: Mohon maaf, buat refresh aja, tidak ada maksud lain...

dari berbagi sumber, al itv-gear.com

Thursday, November 17, 2011

Ulang tahun

Rasanya waktu berlalu begitu cepat. Sementara kadang perjalanan masih berada di tempat yang sama. Tapi perputaran planet sudah berada pada titik yang sama lagi, 17 November! Ini hari ulang tahunmu. Selamat ulang tahun. Semoga panjang umur, makin dewasa dan sukses selalu...